Indonesia sebagai negara tropis memiliki tanah yang subur dan sumber daya alam yang melimpah. Ada berbagai jenis tumbuhan yang dapat tumbuh dan sering kita konsumsi setiap hari. Berikut beberapa jenis sayuran yang umum ada di Indonesia.
- Kubis napa (sawi putih)
Sayuran satu ini dikenal dengan sebutan sawi putih namun nama aslinya yakni kol napa. Merupakan salah satu jenis varietas dari kol. Kalau sobat suka dengan masakan korea, jenis kol ini yang sering dijadikan kimchi.
- Brokoli dan kembang kol
Brokoli dan kembang kol bisa kamu temukan dengan mudah dipasar. Bagian yang umum yang dimakan yakni bagian bunganya karena bagian batangnya termasuk keras. Brokoli sering dijadikan jus, tapi sobat bisa juga memakannya sebagai lauk seperti sayuran pada umumnya.
- Bok choy / pak choy
Sayuran ini berasal dari negara China namun sekarang sudah tersebar luas di Indonesia. Cara memasaknya yakni dapat direbus ataupun ditumis.
- Daun singkong
Daun singkong sudah sangat umum di Indonesia terutama rumah makan. Biasanya dibuat sayur dengan santan dan dijadikan lauk saat makan.
- Bayam
Tergolong mudah untuk mendapatkan bayam hijau di penjual sayur. Bayam dapat dibuat menjadi sayur bening dan ditambahkan potongan jagung di dalamnya. Bayam juga banyak dimakan dalam bentuk gado-gado, urap, ataupun pecel.
Baca Juga : 5 Buah Terbaik untuk Melancarkan Pencernaan Tubuh
- Kangkung
Salah satu sayuran yang banyak dikonsumsi di Indonesia dan banyak ditemukan di rumah makan. Kangkung biasanya dibuat masakan tumis. Kalau sobat ingin mencoba menu lain dari kangkung, kamu bisa mencoba masakan lombok plecing kangkung.
- Kacang panjang
Salah satu sayuran yang sering ada di pedagang sayur. Sayur kacang panjang juga sering disajikan di rumah makan. Biasanya kacang panjang dipotong-potong lalu ditumis.
- Buncis
Sama halnya dengan kacang panjang, buncis cukup mudah ditemukan dan biasanya dipotong kecil-kecil dan dibuat masakan tumis.
- Timun
Bagi pecinta lalapan, timun sudah menjadi makanan sehari-hari. Sekarang tidak hanya sebagai lalapan ataupun tambahan dalam sayur, timun juga banyak dijadikan infused water.
- Terong
Ada beragam jenis terong di pasar. Ada terong ungu, terong hijau dan terong bulat. Terong ungu biasanya dimasak dengan bumbu balado. Terong hijau sering ditambahkan dalam sayur lodeh, Terong bulat lebih sering dimakan mental dengan tambahan cocolan sambal.
Mengkonsumsi sayuran setiap hari sudah banyak terbukti dapat bermanfaat baik bagi kesehatan. Pastikan juga kamu minum air cukup untuk membantu melancarkan pergerakan di usus. Jaga selalu kesehatanmu juga dengan selalu ingat mengkonsumsi NZPR sobat! NZPRO selalu dukung kegiatan sehari-hari kamu. Badan sehat, aktivitas pasti lancar!
Salam Sehat, Salam Hiber NZPRO.
Sumber: Resep Koki
0 Comments